Peletakan Batu Pertama Gedung Sekretariat Paguyuban Pasundan Ketapang

Editor: Agustiandi author photo
Bupati Ketapang Martin Rantan yang didampingi tokoh masyarakat, tokoh adat dan unsur Forkopimda Ketapang meletakkan batu pertama pembangunan gedung sekretariat Paguyuban Pasundan Kabupaten Ketapang, Minggu (8/12/2019). 
Ketapang (Suara Ketapang) - Bupati Ketapang Martin Rantan resmi meletakkan batu pertama pembangunan gedung Sekretariat Paguyuban Pasundan Ketapang,  Minggu  (8/12/2019) pagi. Pembangunan gedung sekretariat perekumpulan masyarakat Sunda di Kabupaten Ketapang tersebut dipusatkan di Jalan Mayjend Sutoyo,  Desa Kalinilam Kecamatan Delta Pawan.

Peletakan batu pertama ini merupakan tanda awal telah dimulainya pembangunan sekretariat bagi paguyuban Pasundan yang ada di Kabupaten Ketapang.

Dengan langkah awal ini  Bupati Ketapang Martin Ratan berharap progres pembangunan dapat berjalan lancar dan dapat diselesaikan dengan waktu yang telah direncanakan.

“Diharapkan dapat menumbuhkan hubungan kerja sama yang baik antara pemerintah dan masyarakat sehingga pembangunan yang dilaksanakan merupakan hasil buah pikiran bersama dan untuk kepentingan masyarakat secara umum,” kata Martin Rantan.

Pada kesempatan tersebut, orang nomor satu di Kabupaten Ketapang tersebut juga menyebut akan membantu meringankan pembiayaan pembangunan dengan anggaran pemerintah daerah.

Sementara itu Ketua Paguyuban Pasundan Kabupaten Ketapang Wahyudin mengatakan paguyuban Pasundan ketapang merupakan organisasi sosial yang menghimpun beberapa suku yang berasal dari suku sunda. Ia juga berterimakasih atas dukungan yang diberikan oleh pemerintah Kabupaten Ketapang.

Selain dihadiri tokoh masyarakat adat yang ada di Kabupaten Ketapang, kegiatan tersebut juga dihadiri unsur Forkopimda setempat. (Ndi)

Share:
Komentar

Berita Terkini