Vaksinasi Covid-19 Mulai Sasar Pelajar di Ketapang

Editor: Agustiandi author photo

Pelajar dan masyarakat umum tengah mengantre mendaftar guna mendapat layanan vaksin Covid-19, di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten, Kamis (15/6/2021). (Ist)
Ketapang (Suara Ketapang) - Dinas kesehatan Kabupaten Ketapang mulai memvaksin pelajar usia 12 hingga 17 tahun. Vaksinasi ini digencarkan guna persiapan sekolah tatap muka. 

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Ketapang, Prajuneka mengatakan, selain pelajar Usia 12 hingga 17 tahun, pelayanan program vaksinasi tahap tiga tersebut juga menyasar masyarakat umum usia 18 hingga 57 tahun. Vaksin yang digunakan adalah vaksin Sinovac. 

"Pelajar ini memang arahan dari bapak bupati, untuk pelajar itu diprioritaskan, nah sedangkan untuk yang guru sudah, yang guru itu masuk ke tahap kedua. Sekarang tahap ketiga sudah mulai menyasar pelajar, sehingga nanti dalam rangka persiapan pertemuan tatap muka (PTM) baik guru mau pun muridnya sudah divaksin, sehingga lebih aman,” ujar Prajuneka, Kamis (15/7/2021).

Khusus pelajar, Dinas Kesehatan menyiapkan 450 dosis vaksin untuk tahap awal. Namun demikian pihaknya terus berupaya agar kuota vaksin dapat segera ditambah.

Dinas kesehatan Kabupaten Ketapang membagi pelajar dalam dua kategori. Pelajar yang tinggal di Ketapang dan pelajar asal Ketapang yang belajar di luar daerah. 

"Untuk pelajar yang tinggal di Ketapang sekitar 300-an dosis, ada juga kuota khusus untuk pelajar yang akan kembali ke tempat belajarnya, ini 250 dosis, kuota ini juga berikan kepada pelaku perjalanan," paparnya. 

"Karena banyak juga pelaku perjalanan yang terhambat, tidak bisa keluar daerah karena belum ada sertifikat vaksin. Apabila kekurangan, kita akan coba meminta lagi. Karena animo warga sangat luar biasa sekali," sambungnya. (Ndi).

Share:
Komentar

Berita Terkini