![]() |
Wakil Bupati Ketapang Farhan mengunjugi Puskesmas Kecamatan Pemahan. (Ist) |
Pada kesempatan itu, Farhan menegaskan pihaknya akan terus mengawal pembangunan di Kecamatan Pemahan.
"Saya berharap fasilitas yang disediakan ini memberi manfaat bagi masyarakat umum, khususnya masyarakat Pemahan," kata Farhan.
Untuk diketahui, Pemkab Ketapang tahun 2020 membangun tiga unit Puskesmas rawat inap berstandar kementerian kesehatan. Satu unit puskemas rata rata akan menelan anggaran Rp7 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) afirmasi tahun 2020. Tiga puskesmas tersebut dibangun di Pemahan, Mulia Baru dan Nanga Tayap. (Ndi)