Pemkab Ketapang Bersama TNI akan Buka Jalan Pesaguan Kanan - Teluk Keluang

Editor: Agustiandi author photo

Bupati Ketapang Martin Rantan bersama Badan Pengelola, Pengendali dan Pembangunan rencana Food Estate Kawasan Potensial Cepat Tumbuh dan Aset-Aset Pemerintah (BP3FE-KPCT-AP) meninjau rencana kegiatan Karya Bakti TNI Kodim 1203/KTP tahun 2021, di Desa Pesaguan Kanan Dusun Teluk Keluang, Senin (3/10/2021). (Ist)
Ketapang (Suara Ketapang) - Pemerintah Kabupaten Ketapang bersama Kodim 1203/KTP berencana akan membuka akses jalan Desa Pesaguan Kanan Dusun Teluk Keluang Kecamatan Matan Hilir Selatan. 

Menurut Bupati Ketapang Martin Rantan, pembukaan ruas jalan tersebut guna pengembangan Food Estate dalam mendukung rencana proyek strategis daerah.

"Pembukaan jalan ini akan dilakukan melalui program Karya Bakti TNI, namun nantinya kegiatan ini akan dimasukkan ke dalam APBD sehingga jalan ini berstandar PU," papar Martin, Senin (3/10/2021).

Martin berpesan kepada masyarakat di Kecamatan Matan Hilir Selatan agar bisa mendukung program strategis daerah yang sudah direncanakan.

"Saya berharap agar masyarakat di Kecamatan MHS mendukung program pemerintah ini dan nanti jika ditemukan kendala akan kita selesaikan bersama dengan baik," pungkasnya. (Ndi).


Share:
Komentar

Berita Terkini