Ketua DPRD dan Wabup Ketapang Pantau Venue MTQ ke 30 tingkat Provinsi Kalbar

Editor: Agustiandi author photo

Wakil Bupati Ketapang Farhan bersama sejumlah anggota DPRD Kabupaten Ketapang meninjau venue MTQ ke 30 tingkat Provinsi Kalbar, Selasa (1/11/2022). (Ist)
Ketapang (Suara Ketapang) - Ketua DPRD bersama Ketua Komisi I Dan Ketua Komisi IV beserta sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Ketapang Tinjau Lokasi Persiapan MTQ ke 30 Tingakat Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022, Selasa (1/11/2022).

Ketua DPRD Kab. Ketapang M. Febriadi, bersama Ketua Komisi I Gusmani, dan Ketua Komisi IV DPRD Achmad Sholeh, serta sejumlah Anggota DPRD Kabuoten Ketapang meninjau langsung tempat yang akan digunakan sebagai MTQ ke XXX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Kabupaten Ketapang. 

Pada saat meninjau lokasi kegiatan Ketua dan Anggota DPRD Ketapang didampingi Wakil Bupati H. Farhan selaku Ketua Umun Panitia MTQ Ke XXX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat. 

Lokasi yang di tinjau untuk persiapan diantaranya GOR Stadion Tentemak Payah Kumang, Kec. Delta Pawan, Kabupaten Ketapang dan Gedung Pancasila Jl. Letjend S. Parman, Mulia Baru, Kec. Delta Pawan, Kabupaten Ketapang.

Wakil Bupati Farhan yang sekaligus Ketua Panitia Pelaksanaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Ketapang menjelaskan kepada Ketua DPRD Ketapang beserta Rombongan tentang berbagai persiapan yang sudah dilaksanakan dilokasi acara mulai dari sarana dan prasarana dan berbagai susunan acara yang akan di laksanakan nantinya pada saat Pembukaan Hingga penutupan.

Ketua DPRD Kab. Ketapang M. Febriadi, juga memberikan apresiasi kepada Ketua Panitia dan seluruh panitia MTQ XXX Tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Ketapang, tentang persiapan persiapan yang akan dilaksanakan dan semoga kegiatan ini berjalan sesuai rencana dan diberikan kelancaran karena dengan adanya event seperti ini bisa mendongkrak Pariwisata dan sektor perekonomian masyarakat Ketapang.

Disamping itu Ketua DPRD Kab. Ketapang M. Febriadi, juga mengajak kepada seluruh masyarakat Ketapang agar ikut berpartisipasi dan meramaikan perhelatan MTQ XXX yang nanti akan dilaksanakan pada tanggal 5 s.d 11 November 2022.

Selain Ketua Komisi I dan Ketua Momis IV tampak Anggota DPRD Ketapang yang mengikuti kunjungan Ketua DPRD diantaranya Elmantono, Abdul Sani, Riyan Heryanto, Mia Gayatri, Mat Ari dan Kasdi.

Share:
Komentar

Berita Terkini