Warga Binaan Lapas Kelas IIB Ketapang tengah merawat cabe yang dibudidayakan di area Beranggang Lapas. (Ist) |
Ada juga sayuran berupa terong dan kangkung. Tanaman yang tampak menghijau dan mulai mengeluarkan buah itu dibudidayakan di area Beranggang Lapas.
Kepala Lapas Kelas IIB Ketapang Ali Imran mengatakan, tanaman holtikultura itu dirawat oleh warga binaan. Setiap hari mereka memperlakukan tanaman tersebut dengan baik. Mulai dari mengolah tanah, menanam benih, menyiram, hingga melakukan pemupukan.
"Sayur mayur ini yang ngerawat warga binaan, memanfaatkan lahan sempit. Hasilnya sudah mulai kelihatan, area beranggang yang tadinya gersang kini sudah ditumbuhi sayur-mayur yang subur menghijau," ujar Ali Imran, Kamis (23/2/2023).
Ali Imran mengatakan, belum genap sebulan yang lalu, mereka telah memanen kangkung. Kini sayur tomat, cabe dan sayur pare juga sudah berbuah. Dalam waktu yang tak begitu lama lagi sayuran ini pun siap untuk dipanen.
Kalapas Kelas IIB Ketapang Ali Imran didampingi Kasibinapigiatja meninjau kebun di dalam Beranggang Lapas, Rabu (22/2023). (Ist) |
Ali Imran menjelaskan, program pembinaan kemandirian berupa pertanian di Lapas Kelas IIB Ketapang itu berjalan dengan baik dan sukses hingga sampai panen.
"Nantinya hasil panen ini akan diolah menjadi makanan siap saji untuk tambahan asupan gizi mereka (warga binaan)," papar Ali Imran.
Ali Imran menambahkan, program pembinaan kemandirian ini, untuk mendorong warga binaan memiliki semangat bekerja. Ini akan menjadi salah satu bekal bagi mereka untuk kembali ke masyakarat.