Lapar di Tengah Waktu Kerja? Simak 5 Rekomendasi Jajanan Sore Buat Bikin Kerja Tambah Semangat

Editor: Layli author photo

jajanan

JAKARTA
- Di tengah situasi pandemi di mana banyak orang harus bekerja dari rumah, ada banyak hal yang dapat memicu rasa bosan seperti berkurangnya interaksi dengan rekan kerja. Banyak orang kemudian mencari cara untuk meningkatkan semangat, salah satunya dengan membeli jajanan di sore hari. Jajan sore merupakan salah satu hal yang kerap dilakukan masyarakat untuk membangkitkan mood ketika sudah mulai lelah dan bosan bekerja dari pagi. Selain membangkitkan mood, menyantap camilan juga dapat meningkatkan kinerja otak sehingga dapat merasa lebih segar dan bekerja dengan lebih maksimal. 

Salah satu pilihan jajan sore adalah Pan & Co. Fitriana, Creative Director Pan & Co. menjelaskan, “Sebagai gerai fluffy pancake Jepang pertama di Indonesia, kami selalu berinovasi dalam menghadirkan menu baru sebagai teman masyarakat untuk semakin semangat dalam menjalani hari, mulai dari menu berat hingga camilan. Dengan menggunakan bahan-bahan berkualitas, kami berkomitmen untuk menjaga kepuasan para pelanggan. Ditambah, pelanggan dapat menikmati keunikan menu yang kami tawarkan dengan voucher cashback hingga 100% ketika bertransaksi menggunakan ShopeePay selama periode kampanye 10.10 ShopeePay Double Deals.”

Berikut ini beberapa rekomendasi jajanan sore yang dapat membuat Anda tambah semangat kerja: 

Berry Kisses Pancake

Gula memiliki manfaat untuk menambah semangat dan energi dalam bekerja. Salah satu makanan manis yang bisa membuat Anda lebih berkonsentrasi dan dalam menjalankan aktivitas adalah Berry Kisses Fluffy Pancakes dari Pan & Co. Japanese Fluffy Pancakes yang berasal dari Negeri Sakura dapat menjadi pelipur lara yang tepat untuk kalian para pecinta manis. Selain itu, Berry Kisses Fluffy Pancake ini disajikan dengan krim keju asli dari Australia yang ringan dan gurih, dan dilapisi oleh saus dengan campuran buah strawberry dan blueberry segar yang juga dilengkapi dengan es krim vanilla. 

Goma Matah Spaghetti


Makanan yang berasal dari Italia ini juga dapat menjadi pilihan jika Anda menginginkan sesuatu yang lebih berat. Salah satu pilihan pasta unik dari Pan & Co. adalah varian barunya yang mengkolaborasikan cita rasa Italia dan Indonesia. Spaghetti yang cocok untuk dijadikan sumber energi dikombinasikan dengan grilled chicken, dan ditambah dengan sambal matah pedas yang sudah tidak asing lagi di lidah masyarakat Indonesia.

Apple Day Pancake 


Madu dan buah-buahan dapat mendorong sistem imun tubuh agar terlindung dari berbagai jenis penyakit. Apple Day Pancake dari Pan & Co. bisa menjadi pilihan Anda jika menginginkan rasa manis untuk menemani aktivitas bekerja. Salah satu varian menu Premium Fluffy Pancakes ini dihadirkan bersama krim madu original, cookie crumble, apple compote, dan es krim vanilla yang tentunya akan membantu membangkitkan mood selagi bekerja. 

UFT Drink


Jika Anda sedang menginginkan minuman, menu UFT atau Ultimate Fruit Tea dari Pan & Co. dapat menjadi pilihan agar pikiran tetap fresh dan membantu Anda untuk menghilangkan rasa mengantuk. Campuran teh dengan stroberi, lemon, apel, dan buah segar lainnya memberikan minuman ini sensasi segar yang nikmat. Teh yang digunakan adalah Jasmine Green Tea sehingga dapat meningkatkan tingkat konsentrasi Anda selagi bekerja. 

SakuraLatte


Kopi sudah menjadi minuman favorit banyak orang untuk menemani aktivitas bekerja. Terinspirasi dari Cherry Blossom di Jepang, Pan & Co. menghadirkan menu kopi premium ala Jepang yang unik dan nikmat untuk dinikmati di sore hari. 

Selain menu-menu tersebut, tersedia pula menu-menu menarik lainnya yang tentunya akan memanjakan lidah dan meningkatkan stamina bekerja. Anda dapat memesan berbagai menu tersebut di seluruh gerai Pan & Co. dengan voucher cashback sebesar 100% untuk setiap pembelian menggunakan ShopeePay selama periode kampanye 10.10 ShopeePay Double Deals pada 28 September-10 Oktober 2021. Selain itu, Anda juga bisa menikmati menu favorit Pan & Co. dari rumah dengan memesan melalui ShopeeFood.

[layli]


Share:
Komentar

Berita Terkini