Wakil Bupati Ketapang Farhan menerima secara simbolis bantuan DSP Rp250 juta untuk tanggap darurat banjir dari BNPB di kantor bupati Ketapang, Jumat (28/10/2022). (Ist). |
Wakil Bupati Ketapang Farhan menerima secara simbolis bantuan tersebut dari tim BNPB Gatot Santria di Kantor Bupati Ketapang, Jumat (28/10/2022).
Gatot mengatakan, bantuan ini diberikan sebagai respon bencana banjir di Kabupaten Ketapang.
Saat berdiskusi dengan jajaran pemerintah Kabupaten Ketapang, Gatot menyampaikan sejumlah arahan terkait keberadaan posko tanggap darurat.
"Selain memberikan masukkan dan arahan, kami juga mencatat apa yang menjadi permasalahan yang dihadapi oleh posko kabupaten untuk kemudian disampai kepada kepala BNPB di Jakarta," ujar Gatot Satria.
Mewakili Wakil Bupati, Kepala BPBD Kabupaten Ketapang Yunifar Purwanto mengucapkan terimakasih kepada pemerintah pusat khususnya BNPB.
"Bantuan DSP ini bakal digunakan untuk keperluan penanganan bencana salah satunya pemenuhan logistik yang masih kurang," ujar Yunifar.