Dibandingkan Kabupaten Kota di Kalbar, Capaian Perekaman KTP Elektronik di Ketapang Masih Rendah

Editor: Agustiandi author photo

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kalimantan Barat Yohanes Budiman saat berada di Kabupaten Ketapang, Kamis (23/9/2021).
Ketapang (Suara Ketapang) - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kalimantan Barat Yohanes Budiman menyampaikan, capaian cakupan perekaman KTP elektronik di Kabupaten Ketapang berada diangka 85 persen. Jika dibanding kabupaten/kota di Kalbar, capaian tersebut masih berada di bawah rata-rata. 

"Ketapang ini harus ada peningkatanlah ya, karena rata-rata di kabupaten/kota lain sudah 90 sekian persen," kata Yohanes Budiman ketika berada di Ketapang baru-baru ini.

Meski memaklumi, namun pihaknya terus mendorong Disdukcapil Ketapang untuk melakukan akselerasi dan inovasi dalam mencapai target nasional. 

"Karena pada tahun 2024 dengan asumsi bahwa pencapaian 100 persen, di tahun ini dan selanjutnya harus ada loncatan-loncatan yang harus diupayakan untuk mencapai target 2024," ucapnya.

Yohanes Budiman mengatakan, di tahun depan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil tidak lagi mendapat Dana Alokasi Khusus (DAK) non fisik dari pusat. Hal ini menjadi salah satu kendala dalam upaya mengejar target nasional. 

"Tahun tahun sebelumnya dana itu sangat membantu kita dalam pengadaan Sampras dan mendukung dalam pencapaian target, nah untuk tahun anggaran 2022 kita tidak dapat lagi itu," ujarnya.

Menurutnya, hal tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten/kota. Ia mendorong jajaran yang ada dibawahnya mampu berinovasi agar capaian target bisa dicapai dengan baik.

Dia juga meminta agar Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang dapat memberikan dukungan penuh bagi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil setempat. 

"Harus ada goodwill dari pimpinan daerah, sehingga ada anggaran yang mereka backup, paling tidak untuk pelayanan yang sifatnya sangat mendasar," pungkasnya. (Ndi)

Share:
Komentar

Berita Terkini