Sekda Ketapang Ajak PNS Bahu Membahu Bantu Korban Banjir

Editor: Agustiandi author photo

Sekda Ketapang Alexander Wilyo. (Ist)
Delta Pawan (Suara Ketapang) - Sejumlah kecamatan di Kabupaten Ketapang dilanda banjir. Di Kecamatan Jelai Hulu, ketinggian air bahkan melebihi tiga meter.

Menanggapi hal tersebut, Sekda Ketapang Alexander Wilyo mengeluarkan surat edaran dan imbauan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Aparatus Sipil Negara (ASN) yang ada di Ketapang untuk turut serta bahu membahu mengumpulkan donasi untuk para korban terdampak banjir.

"Surat sudah disebarkan, untuk itu kita imbau agar seluruh OPD dan ASN turut serta mengumpulkan bantuan yang layak dan diutamakan berupa makanan seperti mie instan, ikan kaleng dan kebutuhan lainnya," ucap Alex, Minggu (9/10/2022).

Alexander Wilyo mengatakan, bantuan dapat disalurkan melalui posko bantuan banjir yang dipusatkan di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang atau dapat menghubungi nomor 085252300800 atas nama Kadarisman.

"Tentu dengan bantuan yang disalurkan oleh Pemda serta donasi dari OPD dan ASN pasti akan sangat bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang terkena dampak banjir ini," tuturnya.

Camat Tidak Boleh Tinggalkan Wilayah Masing -masing

Sekda mengintruksikan agar seluruh Camat untuk tidak meninggalkan wilayah kerjanya masing–masing guna memantau situasi dan kondisi serta melaporkan keadaan di wilayahnya masing–masing kepada Bupati Ketapang dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Ketapang.

"Ini penting sebagai langkah cepat kita melakukan penanggulangan jika terjadi banjir, camat dan para kades harus saling berkomunikasi dan berkoordinasi terkait kondisi wilayah masing-masing," tegasnya.

Sekda juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Ketapang yang ada di sekitar pegunungan, dataran tinggi, dataran rendah dan sungai, diharapkan untuk mewaspadai potensi hujan lebat yang dapat menyebabkan terjadinya bencana alam banjir dan tanah longsor.

"Kepada seluruh pengendara kendaraan, agar berhati–hati berkendaraan, karena jalanan lincin serta menghindari jalan yang berpotensi banjir dan tanah longsor dan apabila terjadi banjir, angin puting beliung dan tanah longsor, segera laporkan/informasikan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Ketapang dengan Nomor Telepon/Whatsapp 085252153025," terangnya.

Share:
Komentar

Berita Terkini