Proyek Jalan Pelang - Sungai Kepuluk Mulai Dikerjakan, Anggarannya Rp 18,5 M

Editor: Agustiandi author photo

Jalan Pelang - Sungai Kepuluk, Kabupaten Ketapang, Kalbar mulai dikerjakan. Proyek ini ditargetkan rampung pada 20 Oktober 2024. (ist)
Ketapang (Suara Ketapang) - Proyek pembangunan jalan Pelang - Sungai Kepuluk, Kabupaten Ketapang, Kalbar mulai dikerjakan. Proyek yang dianggarkan Rp18,5 miliar tersebut ditargetkan rampung pada 20 Oktober 2024 mendatang. 

Sekda Ketapang Alexander Wilyo menyampaikan, pekerjaan akan difokuskan terlebih dahulu pada titik-titik kerusakan terparah. 

"Kita fokus dulu kepada titik-titik yang rusak parah, kemudian jalan Kepuluk - Sungai Melayu - Batu Tajam ada pengaspalan," ujar Alex ketika membuka kegiatan HIPMI Ketapang, Senin (10/6/2024). 

Untuk proyek Pelang - Sungai Kepuluk, Pemerintah Kabupaten Ketapang mengalokasikan anggaran Rp18,5 miliar melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR). 

Sumbernya dari Dana Alokasi Khusus (DAK) APBD Kabupaten Ketapang tahun 2024. Proyek ini akan dilaksanakan oleh PT Clara Citraloka Persada dengan konsultan CV Raffan Design. (Ad/Ndi) 


Share:
Komentar

Berita Terkini