WHW Ikut Lestarikan Ritual Budaya Adat Dayak di Kendawangan

Editor: Agustiandi author photo

Kegiatan penyerahan hewan dari Perwakilan WHW ke Warga Kendawangan yang setiap tahun mengelar ritual suku adat dayak tolak bala.
 
Kendawangan (Suara Ketapang) - PT Well Harvest Winning Alumina Refinery (“WHW”) melalui Program Corporate Social Responsibility (CSR) melaksanakan penyerahan sembilan ekor kambing dan tiga ekor babi sebagai kontribusi pelestarian budaya ke warga lokal yang melaksanakan Ritual Adat Tolak Bala yang digelar oleh Suku Dayak di Desa Mekar Utama, Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat, pada Selasa (30/03/2021).


Ritual Adat Tolak Bala yang digelar setiap tahun oleh Suku Dayak adalah cara Suku Dayak ke Yang Maha Kuasa memohon keselamatan, kesehatan, keamanan dan terhidar dari musibah. 

Warga yang menggelar ritual adat tersebut berada di delapan dusun, yakni Dusun Silingan, Dusun Sukaria, Dusun Kelukub Belantak, Dusun Tanjung, Dusun Batu Begendang, Dusun Sungai Gantang Dusun Sungai Tengar, dan Dusun Luar Pagar Mentimun.

Direktur WHW, Boni Subekti mengatakan, WHW berkomitmen untuk memberikan nilai tambah bagi masyarakat yang berada di sekitar perusahaan dengan pelestarian budaya setempat.

“Kami berperan aktif mendukung pelestarian seni budaya. Kami mendukung kegiatan-kegiatan tersebut secara berkelanjutan yang bertujuan untuk melestarikan budaya bangsa Indonesia,” kata Boni Subekti.

Sementara itu, Perwakilan Muspika Kendawangan yang diwakili Sekretaris Camat Kendawangan, Ya' Isnajuarsa, mengucapkan terima kasih atas dukungan WHW dalam melestarikan budaya lokal Warga Desa Mekar Utama. 

“Dengan adanya bantuan hewan kepada kelompok masyarakat di Desa Mekar Utama, Kecamatan Kendawangan, maka WHW sudah ikut berperan melestarikan adat istiadat ini yang sudah berusia puluhan tahun,” ujar Ya' Isnajuarsa.

Program CSR PT WHW memiliki agenda kegiatan Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di berbagai bidang, seperti pendidikan, kesehatan masyarakat, infrastruktur, kemandirian ekonomi, keagamaan, sosial budaya, kepemudaan, dan penguatan kelembagaan komunitas. Dengan Program CSR tersebut merupakan aksi wujud nyata PT WHW untuk kemajuan warga sekitar yang lebih sejahtera. (r)


Share:
Komentar

Berita Terkini