Bank Kalbar: Nasabah Tak Perlu Khawatir Kekurangan Uang Tunai pada Mesin ATM

Editor: Agustiandi author photo

Bank Kalbar Cabang Ketapang. (Ist). 
Ketapang (Suara Ketapang) - Bank Kalbar Cabang Ketapang memastikan telah mencadangkan dana di seluruh jaringan kantor, baik Cabang Ketapang maupun Kantor Cabang pembantu.

Hal itu dilakukan guna mengantisipasi kekurangan uang tunai pada mesin-mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM).

Pimpinan Bank Kalbar Cabang Ketapang, Zainudin mengimbau kepada nasabah agar tidak perlu khawatir akan kekurangan uang tunai pada mesin ATM milik Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat tersebut.

"Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444H tahun 2023 keperluan, permintaan masyarakat akan uang tunai sangat melonjak tinggi, hal ini ditunjukkan dengan ramainya nasabah Bank Kalbar yang mengantre di mesin-mesin ATM Bank Kalbar," paparnya, Rabu (19/4/2023).

Zainudin menjelaskan, pada Senin, 17 April 2023, terjadi lonjakan jumlah penarikan yang cukup banyak pada masing-masing mesin ATM. Hal itu menyebabkan beberapa mesin ATM secara berurutan mengalami kekurangan uang cash.

"Bank Kalbar sudah mengantisipasi kondisi kekurangan uang cash tersebut, namun dalam pelaksanaan pengisian mesin-mesin ATM tersebut memerlukan waktu dengan estimasi lebih kurang 15 menit per-mesin," ujarnya.

Zainuddin menyampaikan, pada Selasa, 18 April 2023, dengan rentang waktu pukul 11.00 hingga pukul 13.30 WIB, telah terjadi gangguan secara masal (gamas) yang mengakibatkan seluruh Jaringan ATM, Mobile Banking dan QRIS Bank Kalbar di wilayah Kalimantan barat menjadi tidak dapat berfungsi.

Zainudin menambahkan, guna memudahkan seluruh nasabah Bank Kalbar dalam melakukan transaksi, selain menggunakan mesin ATM, Bank Kalbar juga menyediakan fasilitas Mobile Banking dan QRIS pada smartphone, sehingga nasabah dapat melakukan transaksi dengan mudah, nyaman serta aman kapanpun dan dimanapun nasabah berada.

"Adapun Bank Kalbar Kantor Cabang Ketapang saat ini memiliki 12 unit mesin ATM dan satu unit mesin CRM yang tersebar di kota Ketapang," katanya.

Zainudin juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh nasabah Bank Kalbar Kantor Cabang Ketapang yang setia dan dengan loyalitas tinggi mempercayakan dananya kepada Bank Kalbar Cabang Ketapang.

"Adanya kritik, saran dan keluhan yang masuk kepada Bank Kalbar sepenuhnya kami terima dengan ikhlas dan lapang dada. Hal tersebut menunjukkan rasa kepedulian dan kecintaan nasabah Bank Kalbar agar Bank Kalbar menjadi semakin baik di masa yang akan datang dan selalu dapat memberikan layanan yang terbaik khususnya kepada setiap nasabahnya," pungkasnya. (Ndi)

Share:
Komentar

Berita Terkini