Dear Peserta Se Kalbar, Ini Penampakkan Sementara Mimbar Utama MTQ ke 30 di Ketapang

Editor: Agustiandi author photo

Penampakan sementara mimbar tilawah utama MTQ ke 30 tingkat Provinsi Kalbar, Kamis (1/9/2022). Mimbar utama ini masih dalam proses pembangunan. 
Ketapang (Suara Ketapang) - Panitia terus mengebut dalam melakukan persiapan jelang event MTQ ke 30 tingkat Provinsi Kalbar, Kamis (1/9/2022).

Salah satunya, memoles stadion sepakbola Tentemak Ketapang termasuk di dalamnya membangun mimbar tilawah utama MTQ. 

Bangunan mimbar utama tilawah mengusung konsep arsitektur Melayu, tampak empat bumbung atap yang berbentuk lancip, dengan lebar sekitar 30 meter.

Mimbar utama tersebut berada di belakang kantor KONI. Dibangun dengan pondasi kayu belian. Menghadap ke tribun lapangan Tantemak yang menjadi tempat khusus tamu VIP. 

Rencananya bangunan mimbar tilawah ini tetap dipertahankan, meski acara hajatan telah selesai. Bangun ini bakal melengkapi Stadion Tantemak dan Kantor Koni. 

MTQ ke-30 Kalbar di Ketapang akan berlangsung pada 5 hingga 11 November 2022. Stadion sepakbola Tentemak bakal menjadi lokasi utama sebagai tempat pembukaan dan penutupan. 

Sebelumnya Wakil Bupati Ketapang menginginkan, seluruh persiapan mulai rampung pada akhir bulan September ini. 

"Paling lama September sudah kita persiapkan full untuk pelaksanaan MTQ di Ketapang ini," ucapnya saat meninjau persiapan pelaksanaan MTQ ke 30 tingkat Provinsi Kalimantan Barat di Stadion Tentemak Ketapang, Sabtu (27/8/2022). 

Wabup berharap masyarakat mendukung secara penuh untuk kesuksesan pelaksanaan MTQ di Ketapang. Terutama dalam hal menjaga ketertiban, keamanan, kebersihan dan menata lingkungan masing-masing.

"Sambutlah tamu-tamu kita dari kabupaten/kota di luar Ketapang dengan gembira dan ramah. Selalu memberikan petunjuk-petunjuk yang benar kepada mereka yang datang. Berikan pelayanan yang terbaik kepada tamu-tamu kita nanti," pungkasnya.

Share:
Komentar

Berita Terkini