Besok, Puluhan Mobil Hias Bakal Mengitari Kota Ketapang

Editor: Agustiandi author photo

Warga tampak menyiapkan mobil hias untuk ditampilkan pada rangkaian kegiatan Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Ketapang dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW pada Kamis (28/9/2023). (Ist).
Ketapang (Suara Ketapang) - Puluhan mobil hias bakal menggelar pawai budaya mengelilingi Kota Ketapang Kalimantan Barat, besok, Kamis (28/9/2023).

Acara tersebut merupakan rangkaian kegiatan Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Ketapang dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. 

Koordinator Pawai Budaya MABM Ketapang Zainudin mengatakan, pihaknya akan mengarak Astagune raksasa mengitari Kota Ketapang dalam parade mobil hias.

"Perahu lancang Kuning dengan kepala Nage Belimbur akan membawa Astagune diiringi mobil hias petinggi MABM serta Perahu Sri Kayong dari Sekretariat DPRD Ketapang dan puluhan mobil hias lainnya," paparnya, Rabu (27/9/2023).

Ia menyampaikan, pawai akan dimulai pukul 07.30 WIB dari Halaman Masjid Agung Al Ikhlas dan finis di Halaman Kantor Bupati Ketapang dengan pembagian pokok telur dan nasi kuning kepada masyarakat dan peserta pawai. 

"Ada sepuluh drumband yang akan memeriahkan pawai. Mereka akan bermain drumband di sepuluh titik konsentrasi massa," ucapnya.

Adapun rute mobil hias mulai dari halaman Masjid Agung Al Ikhlas – Jalan Agus Salim - Jalan DI Panjaitan- Jalan R suprapto- Jalan MT Haryono- Jalan Merdeka – Jaln DR Suharso - Jalan Dr. Sutomo- Jalan Urif Sumoharjo - Jalan Jendral Sudirman dan Finis di Halaman Kantor Bupati Ketapang.

Ia menambahkan, selain diikuti organisasi Melayu, MABM Kecamatan Delta Pawan, MABM Muara Pawan, MABM Matan Hilir Utara, MABM Kecamatan Benua Kayong dan MABM Kecamatan Mantan Hilir Selatan juga diikuti OPD dan masyarakat.

"Saat finis di Halaman Kantor Bupati akan dibagikan telur hias dan nasi kuning yang ada di astagune. Penampilan tarian dan pembacaan syair gulung juga dilaksanakan," pungkasnya. (Ndi)

Share:
Komentar

Berita Terkini